Muka Berminyak setelah Bangun Tidur, Mengapa?



Selalu dibuat kesal ketika bangun dari tidur sudah dalam keadaan muka yang sudah berminyak, dan lengket lagi tak nyaman. jangan khawatir berlebihan karena ini merupakan hal yang lazim terjadi untuk sebagian orang yang baru bangun dari tidur.



Penyebab kenapa Wajahmu Berminyak

Salah satunya ini biasa terjadi akibat hormon yang berperan penting pada kulit kita dan perubahan hormon yang terjadi secara alamiah akan mempengaruhi produksi sebum pada kulit wajah. Ketika hormon naik pada saat malam hari maka produksi sebum akan mengalami peningkatan.


Sebum berfungsi untuk selalu menjaga keadaan kulit agar tetap terhidrasi dengan baik.

Selain karena alasan hormon, penyebab mengapa muka kamu bisa berminyak saat bangun tidur adalah karena kamu tidak rutin mencuci muka sebelum tidur. Jika ingin memiliki kulit wajah yang bersih dan sehat maka jangan pernah malas untuk melakukannya.

Dengan mencuci muka sebelum berbaring di tempat tidur maka itu akan membersihkan kulit dari penyumbatan yang disebabkan zat-zat polutan yang menempel pada lubang pori-pori wajah.


Untuk yang sering mengalami muka berminyak ketika bangun tidur kemungkinan terbesarnya bisa terjadi adalah mulai munculnya jerawat pada kulit wajah dan munculnya komedo pada sela-sela hidung.



Cara Mengatasi Kulit Wajah yang Berminyak

Agar tak mengalami hal yang demikian, sebelum tidur ada baiknya untuk terlebih dahulu mencuci atau membasuh kulit wajah dengan air bersih. Rutin lakukan supaya kotoran yang menempel pada pori-pori kulit wajah juga ikut terbilas. Ini adalah cara sederhana yang bisa dilakukan dan bisa memberikan hasil yang luar biasa selain dari penggunaan skincare yang memang cocok untuk kulit wajah.


Nah untuk hasil yang maksimal kamu bisa menggunakan facial foam atau Kondisioner yang memang cocok dengan keadaan kulit wajah. Dan jika ingin menggunakan sabun pencuci muka maka gunakanlah sabun yang cocok dengan kondisi kulit wajahmu. Dengan rutin mencuci muka maka kulit wajah yang berminyak akan sedikit berkurang.


Lebih baru Lebih lama

Please click the cross to exit!

Contact Me